RUNNING STRING

Senin, 26 September 2011

Futures saham AS pagi ini menguat setelah para pemimpin dunia bertemu

- Futures saham Amerika menguat setelah mengalami kejatuhan mingguan terbesar sejak bulan Oktober 2008 untuk indeks Dow Jones Industrial Average (DJIA) didukung spekulasi bahwa para pemimpin Eropa akan mengumumkan kebijakan baru untuk krisis utang. Indeks futures Standard & Poor's 500 menguat 1.2 persen menjadi 1,143.40 pada pukul 8.30 waktu Tokyo sementara futures Dow Jones naik 108 poin atau 1 persen menjadi 10,805.

Sekretaris keuangan Amerika Timothy F. Geithner memberi peringatan dalam meeting IMF minggu lalu di Washington bahwa kegagalan dalam menangani krisis utang di Yunani akan memicu kebangkrutan dan resiko terhadap sistem perbankan. Investor miliarder George Soros berkata 'sesuatu harus dilakukan' untuk mempertahankan bank-bank Eropa karena Yunani mungkin tidak dapat menghindari kebangkrutan.

Bursa saham Amerika minggu lalu anjlok tajam setelah bank sentral The Fed berkata bahwa resiko terhadap pertumbuhan ekonomi sudah meningkat dan memicu kecemasan terhadap kemampuan pemerintah untuk menangani masalah ini. Pasar equity mengalami rebound tgl 23 September setelah anjlok selama 4 hari berturut-turut didukung spekulasi pemerintah Eropa akan bertindak untuk mencegah krisis keuangan.

Geithner minggu lalu mengatakan bahwa pemerintah dari seluruh dunia harus bekerja sama dengan bank sentral Eropa untuk 'menciptakan dinding pertahanan terhadap krisis lanjutan' serta meredakan 'semua resiko yang berpotensi menghambat perekonomian dunia.' Minggu lalu pasar saham terjun bebas dan menghapus dana $1 trilliun dari equity AS seiring adanya kekhawatiran bahwa Yunani akan bangkrut sementara uni Eropa tidak mampu mencegah hal tersebut. S&P sudah turun 17 persen antara tgl 29 April dan 23 September.

Menteri keuangan Yunani Evangelos Venizelos berkata bahwa negaranya akan melakukan hal apapun untuk mencapai target anggaran dan berhati-hati dengan tindakan yang akan membuat Yunani sebagai 'kambing hitam' dalam perekonomian dunia. Para pakar ekonomi dari Citigroup memprediksikan Yunani baru akan memulai restrukturisasi utang paling cepat bulan Desember ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

CARICATURES